Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Problematika penerapan metode pendidikan Islam dalam keluarga di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara

Rayani, Adeka (2015) Problematika penerapan metode pendidikan Islam dalam keluarga di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
09 310 0082.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “ Problematika Penerapan Metode Pendidikan Islam dalam Keluarga di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara’’. Adapun masalah dalam penelitian ini adalah apa saja metode pendidikan Islam yang diterapkan dan materi yang diberikan dalam keluarga, serta apa saja problematika penerapan metode pendidikan Islam dalam keluarga. Metode pendidikan Islam yang dimaksud adalah metode keteladanan, metode nasehat dan metode hukuman yang diterapkan dalam keluarga di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Penelitian ini dilaksanakan di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara, yang sumber datanya adalah orang tua yang ada di Desa Palopat Pijorkoling Dusun I, Kepala Desa, Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa Palopat Pijorkoling. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif lapangan dengan menggunakan metode deskriptif, yaitu penelitian yang berusaha menggambarkan dan menginterpretasikan secara sistematis fakta dan objek yang diteliti sesuai dengan apa adanya. Instrumen pengumpulan data yang dilakukan adalah wawancara dan observasi. Setelah penelitian ini dilaksanakan dapat diketahui bahwa penerapan metode pendidikan Islam dalam keluarga di Desa Palopat Pijorkoling Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara adalah tergolong kurang baik. Hal ini terjadi karena faktor pendidikan orang tua yang masih rendah sehingga para orang tua kurang pengetahuan dan pemahamannya tentang penerapan metode pendidikan Islam. Ditambah lagi faktor ekonomi yang membuat para orang tua terlalu sibuk bekerja sehingga para orang tua tidak memiliki waktu yang luang untuk menerapkan metode pendidikan Islam itu dalam keluarga.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Abdul Sattar Daulay, M.Ag. dan Drs. Hamlan, MA
Keywords: Pendidikan Islam
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 27 Aug 2020 03:08
Last Modified: 27 Aug 2020 03:08
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/4519

Actions (login required)

View Item View Item