Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis kesulitan belajar siswa dalam memahami konsep bangun datar di kelas V SD Negeri 141 Runding Kecamatan Panyabungan Barat

Yusrah, Yusrah (2017) Analisis kesulitan belajar siswa dalam memahami konsep bangun datar di kelas V SD Negeri 141 Runding Kecamatan Panyabungan Barat. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 330 0045.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Pada penelitian ini masalah yang dikemukakan adalah kesulitan siswa dalam belajar matematika, pada umumnya diakibatkan dari beberapa permasalahan yang timbul dalam proses pembelajaran, masih banyak siswa yang mengalami kesulitan memahami konsep bangun datar walaupun dikelas-kelas sebelumnya sudah dipelajari mengenai materi tersebut tetapi data yang diperoleh menunjukkan masih banyak siswa yang memiliki kesulitan belajar dibawah rata-rata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pada bagian mana siswa mengalami kesulitan belajar materi Bangun Datar, faktor apa yang mempengaruhi kesulitan belajar Matematika siswa pada materi Bangun Datar dan apa upaya guru dalam mengatasi kesulitan belajar Matematika siswa di SD Negeri 141 Runding Kecamatan Panyabungan Barat. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif yang menggunakan metode deskriptif untuk mengumpulkan data yaitu dengan menggunakan tes dan wawancara. yang dilaksanakan di SD Negeri 141 Runding, mulai 31Agustus 2016 sampai 24 September 2016. Sumber data dalam penelitian ini adalah siswa dan guru Matematika kelas V SD Negeri 141 Runding. Adapun kesulitan yang dialami siswa dapat dilihat Berdasarkan tes dan wawancara, siswa mempunyai kesalahan yaitu dalam menyelesaikan soal siswa mempunyai kesulitan dalam memahami konsep, siswa yang mengalami kesulitan menggunakan operasi hitung, siswa tidak memahami langkah-langkah penyelesaian soal dan siswa yang mengalami kesulitan memahami soal cerita. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya kesulitan siswa dalam memahami konsep bangun datar berdasarkan tes yang dilakukan masih banyak siswa yang mengalami kesulitan belajar ini dapat dilihat dari hasil tes, banyak siswa yang memiliki skor nilai dibawah 65. Berdasarkan skor yang diperoleh siswa yang menjawab soal dibawah KKM dapat dikatakan siswa tersebut memiliki kesulitan dalam menyelesaikan soal sebesar 74.08%.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Suparni, S.Si, M.Pd dan Zulhammi, M.Ag.,M.Pd
Keywords: Kesulitan Belajar Siswa; Bangun Datar
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 30 Jul 2020 07:42
Last Modified: 30 Jul 2020 07:42
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3840

Actions (login required)

View Item View Item