Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh Current Ratio (CR), Return On Assets (ROA), Debt to Equity Ratio (DER) terhadap Return saham pada perusahan perdagangan, jasa dan investasi yang tercatat di Jakarta Islamic Indeks (JII)

Panjaitan, Heri Ansyah (2017) Pengaruh Current Ratio (CR), Return On Assets (ROA), Debt to Equity Ratio (DER) terhadap Return saham pada perusahan perdagangan, jasa dan investasi yang tercatat di Jakarta Islamic Indeks (JII). Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
13 230 0194.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Current Ratio (CR), Return On Assets (ROA), dan Debt to Equity Ratio (DER) dapat memberikan gambaran kepada investor tentang keadaan atau posisi keuangan suatu perusahaan sehingga mampu mencerminkan keuntungan yang diperoleh dari investasi keuangan. Artinya CR, ROA, dan DER berpengaruh terhadap return saham. Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah terjadi fluktuasi pada CR, ROA, DER dan Return Saham dari tahun 2010-2015 pada Perusahaan Perdagangan, Jasa dan Investasi yang tercatat di Jakarta Islamic Indeks (JII). Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah apakah CR, ROA, dan DER berpengaruh terhadap return saham pada Perusahaan Perdagangan, Jasa dan Investasi yang tercatat di Jakarta Islamic Indeks (JII) tahun 2010-2015 baik secara parsial maupun simultan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh CR, ROA, dan DER terhadap return saham pada Perusahaan Perdagangan, Jasa dan Investasi yang tercatat di Jakarta Islamic Indeks (JII) baik secara parsial maupun simultan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori CR, ROA, dan DER terhadap return saham. Jika CR mengalami peningkatan maka return saham perusahaan juga akan meningkat. Jika ROA mengalami peningkatan maka return saham juga akan meningkat. Dan jika DER mengalami peningkatan maka return saham akan mengalami penurunan. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, sumber data adalah data sekunder dengan bentuk data panel sebanyak 30 sampel. Teknik analisis data dengan uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji asumsi klasik, analisis data panel, uji hipotesis yaitu uji t dan uji f, uji determinasi (R2), analisis regresi linear berganda. Dengan menggunakan software Eviews 9 diperoleh hasil penelitian secara parsial (uji t) menyatakan bahwa, CR memiliki thitung<ttabel= (0.045373<1.314972) dengan nilai signifikan 0,5053>0,1, artinya CR tidak berpengaruh terhadap return saham. ROA memiliki -thitung<-ttabel= (--1.709167<-1.314972) dengan nilai signifikan 0,0993<0,1, artinya ROA berpengaruh negatif signifikan terhadap return saham. DER memiliki thitung>ttabel= (1.872377>1.314972) dengan nilai signifikan 0,0724<0,1, artinya DER berpengaruh signifikan terhadap return saham. Secara simultan CR ,ROA, dan DER tidak berpengaruh terhadap return saham yang dibuktikan dengan Fhitung<Ftabel = (1.890501<2,107896) dengan nilai signifikan 0,155988>0,1. Sedangkan uji determinasi adjusted R2 variabel sebesar 8,4% yang dipengaruhi oleh variabel dalam penelitian ini sedangkan 92,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang peneliti tidak cantumkan dalam penelitian ini

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Muhammad Isa,ST.,M.M dan Arti Damisi,M.E.I
Keywords: Current Ratio (CR), Return On Assets (ROA), Debt to Equity Ratio (DER), Return saham
Subjects: 14 ECONOMICS > 1401 Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 29 Jul 2020 01:33
Last Modified: 29 Jul 2020 01:33
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3730

Actions (login required)

View Item View Item