Purnama, Atika (2017) Pengaruh penjualan terhadap laba kotor pada PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
13 230 0183.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (9MB) |
Abstract
Laba kotor merupakan laba yang diperoleh sebelum dikurangi biaya-biaya yang menjadi beban perusahaan, penjualan adalah jumlah omzet barang atau jasa yang di jual, baik dalam unit atau pun dalam rupiah. Dilihat dari laporan keuangan yang di publikasikan PT. Perdana Gapura Prima Tbk bahwa pada posisi penjualan dan laba kotor terjadi ketidakstabilan pendapatan pada tahun 2010 dan 2013 mengalami penurunan dan peningkatan. Fenomena ini tidak sesuai dengan teori yang ada apabila penjualan meningkat maka laba kotor akan meningkat, dan sebaliknya apabila penjualan menurun maka laba kotor akan menurun. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah penjualan terhadap laba kotor pada PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penjualan terhadap laba kotor pada PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Teori dalam penelitian berkaitan membahas tentang pengertian laba kotor, laba kotor, faktor-faktor yang mempengaruhi laba kotor, manfaat analisis laba kotor, perencanaan laba kotor, laba dalam perspektif islam, penjualan, pengertian penjualan, tujuan penjualan, faktor-faktor yang mempengaruhi kegiatan penjualan, konsep penjualan, jenis dan bentuk penjualan, analisis penjualan, dan penjualan dalam perspektif Islam. Penelitian terdahulu, kerangka pikir dan juga hipotesis. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data sekunder melalui website www.idx.co.id. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan per triwulan PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Metode pengambilan sampel adalah purposive sampling yaitu sampel dengan kriteria tertentu. Metode satistik yang digunakan adalah analisis regresi sederhana menggunakan perhitungan statistik dengan bantuan komputer yaitu SPSS versi 22. Berdasarkan perhitungan regresi, maka persamaan regresi sederhana yang terbentuk adalah Laba Kotor = 15.388.892734.853.480 + 0,480 Penjualan + e yang artinya penjualan memiliki pengaruh yang signifikan terhadap laba kotor pada PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Dari hasil data yang di olah bahwa terdapat pengaruh penjualan terhadap laba kotor pada PT. Perdana Gapura Prima Tbk. Hal tersebut ditunjukkan dengan perolehan R sebesar 0,928 dan R Square sebesar 0,861atau 86,1% yang artinya bahwa variasi variabel bebas penjualan mampu menjelaskan variabel terikat laba kotor 86,1%. Sedangkan sisanya 13,9% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian. Sedangkan hasil uji t dapat disimpulkan bahwa thitung (13,637) > ttabel (1,697), maka Ha diterima.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Muhammad Isa,ST.,MM dan Utari Evy Cahyani,SP.,M.M |
Keywords: | Penjualan, Laba kotor |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Mrs. Zura idah |
Date Deposited: | 26 Jul 2020 18:57 |
Last Modified: | 27 Jul 2020 07:50 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3715 |
Actions (login required)
View Item |