Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh modal kerja terhadap penjualan pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk, periode 2011-2018

Nasution, Syahridayanti (2020) Pengaruh modal kerja terhadap penjualan pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk, periode 2011-2018. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1540200013.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang masalah dalam penelitian ini yaitu pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk modal kerja yang meningkat tidak disertai dengan penjualan yang meningkat hal tersebut bertolak belakang dengan teori dimana modal kerja kerja yang besar akan disertai dengan penjualan yang besar begitu pula sebaliknya, pada variabel modal kerja (X) pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk pada tahun 2017 modal kerja meningkat sedangkan penjualan menurun, pada tahun 2018 modal kerja menurun sedangkan penjualan meningkat. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah terdapat pengaruh signifikan modal kerja terhadap penjualan pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk, tujuan dari rumusan masalah dalam penelitian ini yaituuntuk mengetahui apakah terdapat pengaruh signifikan modal kerja terhadap penjualan pada PT. Nippon Indosari Corpindo Tbk periode 20112018. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah modal kerja yang besar mencerminkan bahwa kegiatan suatu usaha suatu perusahaan meningkat yang dapat terlihat dari meningkatnya penjualan yang diperoleh, artinya peningkatan modal kerja akan diikuti dengan peningkatan penjualan demikian pula sebaliknya, penurunan modal kerja akan diikuti juga dengan penurunan penjualan. Modal kerja perusahaan digunakan untuk mencapai target penjualan. Penelitian ini menggunakan penelitian jenis kuantitatif, kuantitatif adalah penelitian yang bekerja dengan angka yang dianalisis menggunakan statistik untuk menjawab pertanyaan dan hipotesis penelitian, dengan menggunakan data sekunder dengan teknik pengambilan sampel Purposive Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 32 sampel. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa dokumentasi dan studi kepustakaan, sedangkan teknis analisis data yaitu uji statistik deskriptif, uji Normalitas, uji koefisien determinasi (R2), uji t atau parsial dengan menggunakan software SPSS versi 22. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai R sebesar 0,535 yang artinya bahwa hubungan antara modal kerja terhadap penjualan adalah sedang, adapun nilaiR Square sebesar 28,6 persen adapun sisanya sebesar 71,4 persen yang merupakan sumbangan dari variabel lain yang tidak dijelaskan dalam penelitian ini. Modal kerja berpengaruh signifikan terhadap penjualan yang dapat dilihat dari uji t dimana thitung>ttabel (3,469> 2,04). Modal Kerja., Penjualan

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Nofinawati,M.A. dan Rini Hayati Lubis M.P.
Keywords: Modal Kerja., Penjualan
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150506 Marketing Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 16 Jul 2020 03:23
Last Modified: 05 Feb 2021 07:49
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3492

Actions (login required)

View Item View Item