Herianto, Herianto (2014) Analisis istilah pendidikan (tarbiyah, ta’lim, ta’dib) dan aplikasinya dalam pendidikan Islam. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
10 310 0095.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini mengupas permasalahan tentang bagaimana sebenarnya pengertian tarbiyah, ta’lim dan ta’dib dalam konsep pendidikan Islam dan apa istilah pendidikan Islam yang paling sesuai untuk diaplikasikan dalam pendidikan Islam. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memahami secara cermat kandungan istilah tarbiyah, ta’lim dan ta’dib dalam konsep pendidikan Islam serta mengetahui istilah pendidikan yang sesuai diaplikasikan dalam pendidikan Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian kepustakaan (library research). Sumber data penelitian ini ada dua, yaitu data primer dan data skunder. Sumber-sumber yang sifatnya primer ialah kitab suci al-Quran, buku-buku tafsir al-Quran, kitab-kitab hadist Rasul, buku filsafat pendidikan Islam, dan buku-buku pendidikan. Sedangkan sumber-sumber yang sifatnya sekunder ialah buku-buku atau kitab-kitab yang tidak secara khusus membahas tentang pendidikan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penafsiran tematik dan analisis isi (content analysis) serta pendekatan berfikir yang digunakan dalam menganalisis data penelitian ini pola pikir induktif dan deduktif. Istilah tarbiyah lebih tepat digunakan kepada proses yang bersifat fisik dan hanya memberikan kasih sayang serta lebih tepat digunakan pada pendidikan informal,istilah ta’lim lebih tepat digunakan pada proses penyampaian ilmu pengetahuan yang bersifat kognitif, sedangkan ta’dib titik tekannya pada pembinaan perilaku yang bersifat afektif dan tidak tertutup kemungkinan memiliki kognitif dan psikomotorik. Dari sekian banyak pengertian tarbiyah, ta’lim dan ta’dib yang dikemukakan oleh para pakar pendidikan Islam, ahli bahasa dan para mufassir tetaplah sebuah konsep yang mempunyai sisi kelemahan dan sekaligus kelebihan. Yang pastinya konsep yang ditawarkan tersebut akan memperkaya khazanah pendidikan Islam yang mempunyai rujukan tunggal yaitu al-Quran dan Hadis. Berdasarkan hasil penelitian ini disimpulkan bahwa Ketiga istilah (tarbiyah, ta’lim dan ta’dib) memiliki keterkaitan antara satu dengan yang lain, terutama mengingat aksentuasi aktivitasnya yang memang terkait satu dengan yang lainnya.Sedangkan dalam hal mewakili pendidikan Islam yang tepat, jika dikaitkan pada masa modern ini, dengan melihat bahwa sistem nilai dan moral manusia masih jauh dari harapan, kemerosotan akhlak sudah melanda di lapisan masyarakat maka konsep ta’dib yang paling tepat untuk mewakili pendidikan Islam.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Irwan Saleh Dalimunthe dan Muhammad Yusuf Pulungan |
Keywords: | pendidikan Islam; tarbiyah; ta’lim; ta’dib |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms. Suci Syahfifa Nasution |
Date Deposited: | 14 Jul 2020 04:59 |
Last Modified: | 14 Jul 2020 04:59 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3434 |
Actions (login required)
View Item |