Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. Indomarco Adi Prima Padangsidimpuan

Siahaan, Juwita Mayasari (2016) Pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. Indomarco Adi Prima Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 230 0101.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini berfokus bagaimana PT. Indomarco Adi Prima Padangsidimpuan memotivasi karyawannya. Akan tetapi program-program motivasi yang dilakukan belum berdampak positif bagi prestasi kerja karyawan terlihat bahwa sedikit karyawan yang dipromosikan. Padahal program motivasi tujuan salah satu karyawan bisa berprestasi kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui “Apakah ada pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. Indomarco Adi Prima Padangsidimpuan dan Seberapa besar pengaruh motivasi terhadap prestasi kerja karyawan pada PT. Indomarco Adi Prima Padangsidimpuan”. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Untuk mengumpulkan data yang dibutuhkan dilakukan dengan menggunakan instrument pengumpulan data yaitu angket dengan jumlah populasi dan sampel 21 orang karena penelitian ini adalah penelitian studi populasi. Selanjutnya untuk mengetahui hubungan antar variabel digunakan rumus Product moment dan untuk melihat pengaruh dan sumbangan variabel X kepada variabel Y digunakan rumus persamaan regresi linear sederhana, uji validitas, uji realibilitas, koefisien determinasi, serta untuk melihat kesiginifikannya dilihat dengan menggunakan uji t. Hasil yang diperoleh dari data penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh antara variabel X (Motivasi) terhadap variabel Y (Prestasi kerja). Hal ini dibuktikan berdasarkan perhitungan hasil koefisien determinasi 0,370, dengan hubungan antar dua variabel “Kuat”. Dan pada uji t yang menghasilkan t sebesar 3,338 hasil analisis menunjukkan bahwa dengan bahwa 3,338 > 1,729 dan pada kolom Sig., sebesar 0,003 < taraf signifikan (ɑ) sebesar 0,005 artinya Ha diterima dan Ho ditolak. Nilai koefisien determinasi ) menunjukkan nilai bahwa nilai R= 0,608 dan R X R= sebesar 0,370 yang artinya motivasi kuat mempengaruhi prestasi kerja karyawan. Yang menyatakan variabel X (Motivasi) mampu menerangkan variabel Y (Prestasi kerja) sebesar 37%, sedangkan sisanya (63%) dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini. Dari perhitungan regresi sederhana diperoleh persamaan regresinya Y‟= 18.110 + 0.641 X artinya apabila motivasi naik 1 kali akan mempengaruhi besar prestasi kerja 0,641.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Fatahuddin Aziz Siregar, M.Ag dan Rukiah, S.E., M.Si
Keywords: Motivas; Prestasi kerja; karyawan
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150305 Human Resources Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 10 Jul 2020 04:13
Last Modified: 10 Jul 2020 04:13
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3353

Actions (login required)

View Item View Item