Hasibuan, Siti Khuzaimah (2017) Perlindungan hukum terhadap anak pelaku penyalahgunaan narkotika menurut hukum Islam. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
13 210 0024.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul Perlindungan Hukum Terhadap Anak Pelaku Penyalahgunaan Narkotika Menurut Hukum Islam, yang membahas pengaturan sanksi kejahatan anak dalam penyalahgunaan narkotika menurut hukum Islam. Penelitian ini penting dilakukan agar anak yang menyalahgunakan narkotika dalam ketentuan hukum Islam diberikan hukuman yang pantas bagi seorang anak dibawah umur. Oleh karena itu, penelitian ini difokuskan untuk membahas dua masalah, yaitu ketentuan tentang pandangan hukum Islam terhadap anak pelaku penyalahgunaan narkotika, ketentuan tentang perlindungan hukum Islam terhadap anak pelaku penyalahgunaan narkotika menurut hukum Islam. Penelitian ini adalah penelitian hukum normatif yang bersifat deskriptif. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan yuridis normatif berdasarkan pengolahan dan analisis terhadap data sekunder yang diperoleh melalui studi dokumen. Studi dokumen dilakukan terhadap bahan-bahan hukum primer, sekunder dan tersier yang diperoleh dari penelitian kepustakaan (liberary reseacrh). Penelitian ini juga menghasilkan kesimpulan bahwa berdasarkan ajaran Hukum Pidana Islam pemberian hukuman terhadap kejahatan anak di bawah umur dilakukan sesuai ketentuan Alquran dan Hadis dengan pertimbangan psikologis anak sehingga jika menimbulkan kerugian materil maka orang tuanya yang dihukum membayar ganti rugi sedangkan anak diberikan pembinaan, dengan ketentuan anak di bawah usia 7 tahun bebas dari hukuman pidana dan hukuman pengajaran tetapi dikenai pertanggungjawaban perdata, sedangkan anak usia 7 tahun hingga 15 tahun atau 18 tahun bebas dari hukuman pidana tetapi dikenai hukuman pengajaran dan pertanggungjawaban perdata. Adanya perbedaan batasan usia maksimal 15 tahun atau 18 tahun dalam penghukuman di atas disebabkan adanya perbedaan pendapat fuqaha. Berdasarkan penelitian perlindungan Hukum terhadap anak pelaku penyalahgunaan narkotika menurut hukum islam ditemukan prinsip pertanggungjawaban pidana menurut hukum islam bagi anak yang menyalahgunakan narkotika yaitu penentuan perbuatan pidana yang dilakukan anak-anak adalah menurut asas legalitas, menetapkan faktor akal dan faktor kehendak sebagai syarat mampu bertanggungjawab, memberikan pengajaran dan pengarahan kepada anak-anak yang melakukan tindak pidana. Dengan demikian, penelitian ini menghasilkan kesimpulan umum Hukum Pidana Islam perlu disempurnakan dengan mengadopsi ketentuan-ketentuan Hukum Pidana Islam guna melindungi dan menjamin hak-hak anak dan masa depannya.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Muhammad Arsad Nasution dan Johan Alamsyah |
Keywords: | Hukum Islam; anak; penyalahgunaan narkotika |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180114 Human Rights Law |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Keluarga Islam/Ahwal Syakhsyiah |
Depositing User: | Users 10 not found. |
Date Deposited: | 08 Jul 2020 03:57 |
Last Modified: | 08 Jul 2020 03:57 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3232 |
Actions (login required)
View Item |