Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Upaya pengembangan bakat dan minat santri di pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar Desa Goti Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara

Daulay, Akmal Anwar (2017) Upaya pengembangan bakat dan minat santri di pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar Desa Goti Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 310 0091.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul “Upaya Pengembangan Bakat dan Minat Santri di Pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar Desa Goti Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara”. Hal ini dilatarbelakangi bahwa Pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar Desa Goti Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara adalah sebagai lembaga pendidikan Islam diharapkan dapat meningkatkan perannya dalam melahirkan santri/ santriwati yang menjungjung tinggi nilai-nilai Islam yang berdasarkan Alquran dan sunnah Rasul serta mengajarkan bagaimana belajar beragama dan berupaya menerapkan dalam kehidupan sehari-hari sehinga menjadi karakter seorang mukmin dan da’i yang didapati dari potensi yang digalinya di Pondok Pesantren tersebut Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana gambaran bakat dan minat santri/ santriwati, apa saja kegiatan dalam pengembangan bakat dan minat, dan apa kendala dan solusi dalam pengembangan bakat dan minat santri di Pondok Pesantren Darul Ihklas H. Abdul Manap Siregar. Sehubungan dengan rumusan masalah tersebut maka tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bakat dan minat, kegiatan dalam pengembangan bakat dan minat, serta kendala dan solusi dalam pengembangan bakat dan minat santri di Pondok Pesantren Darul Ihklas H. Abdul Manap Siregar Berdasarkan tempat penelitian ini adalah penelitian lapangan (Field Research) terhadap upaya pengembangan bakat dan minat santri, sejalan dengan itu maka metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif. Berdasarkan penelitian yang dilaksanakan, Bakat dan minat santri di Pondok Pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar dapat dikelompokkan menjadi dua, yaitu bidang keagamaan dan olahraga. Bidang keagaamaan antara lain adalah tahfidz al-Quran, tilawah al-Quran, qiraah al-Kutub, dan kaligrafi. Selanjutnya bidang olahraga yaitu bedminton dan tennis meja. Untuk mengembangkan bakat dan minat santri/santriwati di Pondok pesantren Darul Ikhlas H. Abdul Manap Siregar Desa Goti Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara maka ada beberapa kegiatan yang dilaksanakan yaitu kegiatan tahfidz al-Quran, tilawah al-Quran, Qiraah al-Kutub, kaligrafi, bedminton, dan tennis meja. Adapun kendala yang ditemukan adalah kurangnya keseriusan, bakat, dan pengetahuan dalam mengikuti kegiatan-kegitan tersebut, serta kurangnya sarana prasarana serta waktu yang diberikan dalam melaksanakan kegiatan tersebut. Adapun solusi yang dilakukan adalah dengan memberi tambahan tugas atau pengetahuan terhadap santri di luar jadwal yang ditentukan serta bekerja sama dengan pengasuh atau pembina asramanya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Erawadi, M.A dan Muhlison, M.Ag
Keywords: Bakat; Minat
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130109 Pesantren (Islamic boarding school)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 07 Jul 2020 08:17
Last Modified: 09 Jul 2020 01:59
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/3211

Actions (login required)

View Item View Item