Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Praktek jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal ditinjau dari kompilasi hukum ekonomi syari’ah

Nasution, Nur’ainun (2019) Praktek jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal ditinjau dari kompilasi hukum ekonomi syari’ah. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
14 102 00055.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah praktik jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten mandailing Natal. Pada praktek yang dilakukan dilapangan tidak sesuai dengan rukun dan syarat dalam jual beli, sebab dalam syarat sah objek yang diperjualbelikan haruslah milik sendiri dan bukan merupakan barang titipan. Akan tetapi pada kenyataannya di lapangan berbeda, para amil zakat memperjualbelikan beras kepada para muzakki. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana praktik jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten mandailing Natal dan bagaimana tinjauan kompilasi hukum ekonomi syariah terhadap praktik jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten mandailing Natal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jawaban dari rumusan malasah di atas. Metode penelitian ini adalah penelitian lapangan dengan menggunakan analisis, yaitu penelitian yang tidak mengandalkan bukti berdasarkan logika matematika, prinsif angka atau statistik. Adapun sumber data adalah subjek dari mana data diperoleh. Data yang dibutuhkan dalam penelitian ini terdiri dari dua macam sumber, yaitu data primer dan data sekunder, Teknik pengumpulan data yang dilakukan peneliti dalam penelitian ini, yang pertama melalui observasi yaitu sebagai pengamat dan pencatatan sistematika terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian. Yang kedua melalui wawancara yaitu situasi peran antara pribadi bertatap muka secara langsung, dan yang ketiga melalui dokumentasi yaitu untuk memperoleh data langsung dari tempat penelitian. Hasil penelitian praktek jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang kaluang Kecamatan Batang Natal Kabupaten Mandailing Natal merupakan hal yang sudah biasa dan sudah lama terjadi dilingkungan masyarakat Desa Tambang Kaluang tersebut. Karena menurut para masyarakat setempat hal ini sudah merupakan kebiasaan setiap tahun, bagi mereka (muzakki) yang ingin membayarkan kewajibannya hanya berbekalkan uang saja dari rumah tanpa harus susah payah membawa beras ke masjid lagi. Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syari’ah terhadap jual beli beras zakat fitrah di Desa Tambang Kaluang Kecamatan Batang Natal hukumnya tidak sah atau batal, karena barang yang diperjualbelikan oleh para amil zakat fitrah tersebut bukanlah barang milik sepenuhnya milik amil zakat fitrah melainkan barang titipan bagi mereka. Dimana mereka diberikan kepercayaan untuk mengelola beras zakat tersebut.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Jual beli; zakat fitrah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012725 Baitul Mal wat Tamwil (BMT)
Divisions: Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Users 10 not found.
Date Deposited: 29 Jun 2020 03:36
Last Modified: 29 Jun 2020 03:36
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2795

Actions (login required)

View Item View Item