Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Problematika orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan agama anak di Desa Sidong-dong Kecamatan Barumun Tengah Kabupaten Padang Lawas.

Harahap, Nur Amina (2019) Problematika orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan agama anak di Desa Sidong-dong Kecamatan Barumun Tengah Kabupaten Padang Lawas. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
1530200090.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh anak yang bermasalah di desa sidongdong, akibat dari permasalahan anak ini diperlukan peran orangtua dalam menangani permasalahan anak, agar menjadi anak yang sholeh dan sholehah, seperti mengajak anak sholat, menjadi contoh yang baik, pembiasaan, memberikan nasehat/arahan, dari itu peneliti ingin mengetahui tentang problematika orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan agama anak. Permasalahan dalam penelitian ini adalah, apa saja problematika orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan agama anak? Bagaimana bimbingan keagamaan anak yang diberikan orangtua tunggal? Apa solusi orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan terhadap keagamaan anak? Adapun tujuan yang akan dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui problematika orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan agama anak, untuk mengetahui bimbingan keagamaan anak yang diberikan orangtua, kemudian untuk mengetahui solusi orangtua tunggal dalam memberikan bimbingan terhadap keagamaan anak. Jenis penelitian ini penelitian kualitatif, dengan menggunakan metode analisis deskriptif, sumber data primer dan sekunder, informan dalam penelitian ini adalah , orangtua tunggal, sebanyak 7 orang, dan anak sebanyak 8 orang. adapun teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan observasi dan wawancara, sedangkan analisis data dilaksanakan dengan reduksi data, deskripsi data, kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah problematika yang dihadapi oleh orangtua tunggal yaitu mencari nafkah, waktu yang sangat minim, pengetahuan keagamaan yang minim, bimbingan agama anak yang diberikan oleh orangtua tunggal yaitu bimbingan sholat dengan metode pembiasaan, keteladanan, dan mengajak sholat.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Kualitas Produk; Harga; Citra Merek; Sosial; Keputusan Pembelian.
Subjects: 17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170102 Developmental Psychology and Ageing
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 10 Jul 2020 09:22
Last Modified: 10 Jul 2020 09:22
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2690

Actions (login required)

View Item View Item