Ulfah, Maria (2016) Strategi pembelajaran fikih di MTs.S Al-Amin Sampean Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhan Batu Selatan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
11 310 0108.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
MTs.S Al-Amin Sampean merupakan satu-satunya Madrasah yang ada di desa Sampean. Sehingga banyak orangtua yang ingin menyekolahkan anaknya di Madrasah ini karena penerapan strategi Pembelajaran Fikih tidak lepas dari metode ceramah, diskusi, tanya jawab, demonstrasi dan eksperimen yang mana beberapa metode ini dianggap sudah memadai dalam mengembangkan potensi anak dalam mempelajari Agama Islam walaupun fasilitasnya kurang memadai dan siswa yang menjalani proses pembelajaran di MTs.S Al-Amin Sampean kurang mandiri dalam melanjutkan studinya ke MAS atau yang sederajat karena inilah penulis tertarik menelusuri bagaimana strategi pembelajaran Fikih di MTs.S Al-Amin Sampean Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhan Batu Selatan, apa saja kendala-kendala yag dihadapi gru dalam melakukan strategi Pembelajaran Fikih di MTs.S Al-Amin Sampean Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhan Batu Selatan, bagaimana upaya guru Fikih dalam mengatasi kendala-kendala yang ditemukan dalam proses Pembelajaran Fikih di MTs.S Al-Amin Sampean Kecamatan Sungai Kanan Kabupaten Labuhan Batu Selatan. Adapun kegunaan penelitian ini adalah sebagai bahan masukan bagi guru tentang pentingnya penerapan Strategi Pembelajaran Fikih, informasi tentang penerapan Strategi Pembelajaran Fikih, menambah wawasan pengetahuan bagi para pembaca. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif. Metode digunakan untuk mendeskripsikan strategi pembelajaran Fikih di MTs.S Al-Amin Sampean tekhnik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh bahwa strategi yang digunakan dalam pembelajaran Fikih di MTs.S Al-Amin Sampean adalah strategi pembelajaran ekspositori, strategi pembelajaran inkuri, strategi pembelajaran pemecahan masalah dan strategi pembelajaran aktif/interaktif, strategi pembelajaran kooperatif. Kendala-kendala yang dihadapi guru Pendidikan Agama Islam di MTs.S Al-Amin Sampean ialah kurangnya fasilitas/ media dan berubah- ubahnya keadaan siswa. Upaya guru dalam mengatasi kendala-kendala yang dihadapi guru dalam proses pembelajaran Fikih ialah melengkapi fasilitas atau media pembelajaran dan memilih srategi pembelajaran yang tepat sesuai keadaan siswa.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | pembelajaran; fikih |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040304 Fiqh, Ushul Fiqh, Islamic Jurisprudence, and related science |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms. Suci Syahfifa Nasution |
Date Deposited: | 13 Jun 2020 08:51 |
Last Modified: | 13 Jun 2020 08:51 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2276 |
Actions (login required)
View Item |