Harahap, Siti Rapinah (2015) Peran orang tua dalam mengawasi perkembangan akhlak anak di Desa Huta Koje Padangsidimpuan Tenggara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
11 310 0266.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (5MB) |
Abstract
Permasalahan Penelitian ini adalah kurangnya peran orang tua dalam mengawasi perkembangan akhlak anak di Desa Huta Koje, baik dalam bidang ibadah (Sholat), banyak anak-anak yang tidak berbicara sopan santun, ada anak-anak yang sudah merokok, banyak anak-anak menghabiskan waktu mereka di warung Internet bermain plastasion dan ada yang pernah menonton film porno. Masalah dalam penelitian ini bagaimana peran orang tua dalasm mengawasi perkembanagan akhlak anak di Desa Huta Koje Padangsidimpuan Tenggara, Apakah faktor-faktor yang mempengaruhi akhlak anak menjadi buruk di Desa Huta Koje Padangsidimpuan Tenggara, Apa kendala yang dihadapi orang tua dalam mengawasi perkembangan akhlak anak di Desa Huta Koje Padangsidimpuan Tenggara. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu pendidikan Agama yang khususnya dalam bidang mendidik akhlak anak sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan aspek-aspek mendidik akhlak anak secara Islami. Waktu penelitian dilakukan sejak 28 Maret sampai 10 September 2015 yang bertempat di Desa Huta Koje Padangsidimpuan Tenggara. Metode yang digunakan adalah metode kualitatif. Sumber data yang dalam penelitian ini adalah orang tua yang memiliki anak yang berusia 6-11 sebelas tahun. Instrumen pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilaksanakan dengan cara analisis deskriftif kualitatif. Berdasarkan hasil penelitian, dari 23 kepala rumah tangga ternyata peran orang tua masih kurang dalam mengawasi perkembangan akhlak anak, namun di sini orang tua sudah melaksanakan kewajibannya sebagai orang tua dengang menyekolahkan anak-anak mereka ke sekolah Agama (MDA), mencari guru mengaji untuk anak-anak mereka. Faktor-faktor yang mempengaruhi akhlak anak yaitu, faktor keluarga (orang tua), lingkungan, dan Internet. Adapun kendala ataupun hambatan dalam mengawasi perkembangan akhlak anak di Desa Huta Koje yaitu, kurangnya kesadaran serta pendidikan Agama orang tua dalam mengawasi atau memberikan nilai-nilai yang baik terutama dalam bidang keagamaan, dan juga kesibukan orang tua dalam bekerja (Ekonomi) sehingga anak-anak tidak begitu banyak mendapat pengawasan orang tua
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | peran orang tua; akhlak anak |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms. Suci Syahfifa Nasution |
Date Deposited: | 10 Jun 2020 03:22 |
Last Modified: | 10 Jun 2020 03:22 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2144 |
Actions (login required)
View Item |