Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Internalisasi nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam keluarga pada masyarakat muslim minoritas di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan

Siregar, Tri Utami (2016) Internalisasi nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam keluarga pada masyarakat muslim minoritas di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 310 0239.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (1MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul: Internalisasi Nilai-Nilai Pendidikan Agama Islam dalam Keluarga pada Masyarakat Muslim Minoritas di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan, muncul masalah penelitian ini yang dilatarbelakangi oleh keadaan keluarga muslim minoritas di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan dalam menanamkan nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam keluarganya di tengah-tengah kehidupan masyarakat non muslim. Berdasarkan hal tersebut terdapat beberapa masalah yang perlu dipecahkan dalam penelitian ini, yaitu: Interaksi antara muslim dengan non muslim, nilai-nilai pendidikan agama Islam yang diinternalisasikan, Internalisasi nilai-nilai pendidikan akidah, ibadah dan akhlak. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah mengetahui fenomena tentang internalisasi nilai-nilai pendidikan agama Islam dalam keluarga pada masyarakat muslim minoritas di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan mendapatkan data dan informasi dari informan, seperti: orangtua muslim, anak, kepala lingkungan, tokoh agama, tokoh adat dan non muslim di Lingkungan I Kelurahan Losung Kota Padangsidimpuan. Penelitian ini memanfaatkan Observasi, wawancara dan dokumen sebagai instrumen pengumpulan datanya. Analisis data yang digunakan adalah teknik analisis data kualitatif dengan mengolah dan menarik kesimpulan dari data-data yang dikumpulkan yang diuji dengan teknik penjamin keabsahan data, perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, trianggulasi dan teman sejawat. Temuan penelitian ini yaitu Interaksi antara muslim dengan nonmuslim dalam kehidupan bermasyarakat terjalin damai, baik dan rukun tidak ada masalah. Nilainilai pendidikan yang diinternalisasikan adalah akidah, ibadah dan akhlak. Untuk menambah pengetahuan tentang nilai-nilai pendidikan agama Islam anak, orangtua mengantarkan anak-anak kelembaga sekolah, Madrasah, pengajian dan les privat di rumah. Internalisasai nilai-nilai pendidikan akidah orangtua kepada anak dengan cara nasehat/ ceramah, pembiasaan, kisah, hukuman dan hadiah. Internalisasi nilai-nilai pendidikan akhlak orangtua kepada anak dengan cara keteladanan, nasehat/ ceramah, hadiah. Internalisasi nilai-nilai pendidikan ibadah orangtua kepada anak dengan cara nasehat/ ceramah, pembiasaan, Vidio atau Film, hadiah dan hukuman

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: pendidikan Islam; internalisasi
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms. Suci Syahfifa Nasution
Date Deposited: 08 Jun 2020 08:03
Last Modified: 08 Jun 2020 08:03
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/2056

Actions (login required)

View Item View Item