Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pembelajaran matematika di kelas VII4 SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan Kabupaten Mandailing Natal

Wahyuni, Sri (2016) Pembelajaran matematika di kelas VII4 SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan Kabupaten Mandailing Natal. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
11 330 0081.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan. Di lokasi ini terdapat beberapa masalah mengenai proses pembelajaran matematika di kelas VII4. Masalah tersebut terkait dengan pendapat siswa terhadap materi, metode, penggunaan media, evaluasi dan problematika pembelajaran matematika di kelas VII4 SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pendapat siswa terhadap materi, penggunaan metode, media, evaluasi, dan problematika pembelajaran matematika di kelas VII4 SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan. Manfaat yang diharapkan dari penelitian ini secara keseluruhan adalah dapat menambah wawasan keilmuan bagi setiap pembaca. Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu pendidikan yang membahas tentang pembelajaran matematika. Sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan adalah teori-teori yang berkaitan dengan pembelajaran matematika dan aspek-aspek atau bagian-bagian tertentu dari keilmuan tersebut. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Penentuan subjek penelitian dilakukan dengan purposive sampling yaitu guru dan siswa yang melaksanakan pembelajaran matematika di kelas VII4. Instrument pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi dan wawancara. Analisis data yang digunakan adalah analisis data kualitatif yaitu pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan serta verifikasi data. Teknik penjamin keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi sumber. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah pendapat siswa terhadap materi pembelajaran matematika adalah sulit. Metode pembelajaran yang bervariasi, yaitu metode ceramah, tanya jawab, dan pemberian tugas. Penggunaan media pembelajaran yang kurang lengkap karena media pembelajaran yang tersedia hanya papan tulis, kapur dan buku paket matematika. Evaluasi pembelajaran matematika secara tulisan kurang baik, karena semua evaluasi untuk siswa disamakan. Problematika pembelajaran matematika di kelas VII4 SMP Negeri 1 Panyabungan Selatan adalah siswa kesulitan memahami materi dasar, penggunaan buku pelajaran yang sangat terbatas dan kurangnya interaksi antara siswa, tidak semua materi dapat dipahami siswa dengan menggunakan ceramah, media yang hanya berupa papan, kapur dan buku paket maka guru hanya memadakan media tersebut dan evaluasi yang diberikan guru selalu sama antara siswa dengan siswa yang lain sehingga memberikan kesempatan kepada siswa untuk mencontoh pekerjaan yang dikerjakan temannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Matematika; SMP
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education
01 MATHEMATICAL SCIENCES > 0101 Pure Mathematics
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 03 Jun 2020 03:50
Last Modified: 03 Jun 2020 03:50
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1883

Actions (login required)

View Item View Item