Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Faktor penyebab tingginya minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah di Desa Huta Holbung Kecamatan Batang Angkola

Khoirotunnisa, Khoirotunnisa (2016) Faktor penyebab tingginya minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah di Desa Huta Holbung Kecamatan Batang Angkola. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
11 310 0157.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Skripsi ini berjudul ″Faktor Penyebab Tingginya Minat Masyarakat Dalam Mengikuti Majelis Taklim Al-Yusufiah Di Desa Huta Holbung Kecamatan Batang Angkola″. Adapun yang menjadi permasalahan dalam penelitian ini adalah faktor apa saja yang menyebabkan tingginya minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah dan bagaimana minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim AlYusufiah di desa huta holbung kecamatan batang angkola. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah di desa huta holbung kecamatan batang angkola. Untuk mengetahui factor apa saja yang menyebabkan tingginya minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim al-yusufiah di desa huta holbung kec, bt. angkola dan bagaimana minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan tujuan mendapatkan pemahaman yang sifatnya umum terhadap kenyataan social dari dari perspektip partisipan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan dokumentasi. Sampel penelitian terdiri dari 20 orang jamaah yaitu 10% dari 1.000 jamaah. Analisis data dilakukan secara kualitatif dengan menggunakan metode berpikir deduktif dan induktif. Dari hasil penelitian tersebut dapat dikemukakan bahwa pelaksanaan majelis taklim di desa huta holbung kecamatan Batang Angkola dilaksanakan satukali dalam seminggu .minat masyarakat dalam mengikuti majelis taklim al-yusufiah boleh dikatakan tinggi mereka berusaha menghadirinya kecuali ada halangan. Mereka sangat senang dengan dengan kepribadian da’I, materi dan metode penyampaian da’i. Majelis taklim lebih banyak dihadiri kaum ibu daripada kaum bapak karena mereka mempunyai kesempatan yang lebih banyak. Factor yang mempengaruhi minat masyarakat ini adalah adaa dua factor yaitu pertama, factor dorongan dalam diri(memperdalam ilmu agama, kebutuhan), kedua factor dorongan dari luar diri (lingkungan. Materi, usztad majelis taklim), dan factor inilah yang menyebabkan tingginya minat masyarakat untuk mengikuti majelis taklim Al-Yusufiah, hal ini disebabkan mempedalam ilmu agama. Untuk bisa beribadah dengan khusuk kepada ALLAH SWT.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Minat; Majelis Taklim
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 19 May 2020 03:40
Last Modified: 19 May 2020 03:40
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1567

Actions (login required)

View Item View Item