Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Hubungan stres kerja dengan prestasi kerja karyawan pada PT. Bank Muamalat, Indonesia, KCP. Panyabungan

Rif'an, Muhammad (2016) Hubungan stres kerja dengan prestasi kerja karyawan pada PT. Bank Muamalat, Indonesia, KCP. Panyabungan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 230 0108.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini mengupas permasalahan tentang hubungan stres kerja dengan prestasi kerja karyawan pada PT. Bank Muamalat Indonesia, KCP. Panyabungan. Indikasi yang ditemukan adalah karyawan kesulitan dalam mencari nasabah disebabkan kondisi perekonomian masyarakat saat ini yang menurun, tidak beroperasinya mobil branch yang berada di bawah naungan PT. Bank Muamalat Indonesia Cabang Padangsidimpuan,terjadi konflik individu. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan stres kerja dengan prestasi kerja karyawan pada PT. Bank Muamalat Indonesia, KCP. Panyabungan, untuk mengetahui karakteristik karyawan PT. Bank Muamalat Indonesia, KCP. Panyabungan. Teori-teori yang dipakai dalam penelitian ini adalah pertama, teori-teori atau konsep prestasi kerja, penilaian prestasi kerja, prestasi kerja dalam perspektif islam. Kedua adalah konsep stres kerja, jenis stres kerja, stres kerja dalam perspektif islam. Penelitian ini penelitian kuantitatif, menggunakan analisis data dengan persamaan korelasi sederhana dan didukung oleh uji validitas dan uji reliabilitas, pengolahan datanya menggunakan bantuan program SPSS versi 21. Populasi penelitian ini adalah 16 karyawan dan sekaligus menjadi sampel penelitian.. Sedangkan instrumen pengumpulan datanya menggunakan kuesioner (angket). Berdasarkan hasil uji validiatas dan reliabilitas dengan r tabel sebesar 0.532, diperoleh 8 item yang valid dari 14 pernyataan stres kerja dan 7 item yang valid dari 12 item pernyataan prestasi kerja, sementara semua item pernyataan adalah reliable. Berdasarkan hasil analisis korelasi sederhana yang dilakukan peneliti, diperoleh hasil r sebesar -0.245. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan yang rendah antara stres kerja dengan prestasi kerja karyawan PT. Bank Muamalat Indonesia, Kcp. Panyabungan. Sedangkan arah hubungan adalah negatif, artinya semakin tinggi stres kerja maka prestasi kerja akan semakin menurun.Berdasarkan hasil rekapitulasi angket, diketahui karakteristik karyawan PT. Bank Muamalat Indonesia, KCP. Panyabungan sebagai berikut; 1. Karakteristik karyawan berdasarkan variabel stres kerja; sebagian besar karyawan PT. Bank Mualat Indonesia, Kcp. Panyabungan memiliki semangat kerja yang tinggi, disiplin, berjiwa besar, puas dengan financial yang diterima. 2. Karakteristik karyawan berdasarkan variabel prestasi kerja; sebagian besar karyawan PT. Bank Muamalat Indonesia, KCP. Panyabungan bekerja dengan totalitas, proaktif, menguasai tugas, memiliki pengetahuan, kerja tim.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Rukiah, SE., M.Si dan Utari Evy Cahyani,S.P., MM
Keywords: Stres Kerja; Prestasi Kerja Karyawan; Mencari Nasabah
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mr. Muhammad Ihsan Ritonga
Date Deposited: 19 May 2020 01:58
Last Modified: 18 Aug 2021 06:30
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1544

Actions (login required)

View Item View Item