Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh kualitas produk terhadap keputusan konsumen membeli pada PT. Pertani (Persero) Unit Pemasaran Padangsidimpuan

Al Hafiz, Khoirum (2016) Pengaruh kualitas produk terhadap keputusan konsumen membeli pada PT. Pertani (Persero) Unit Pemasaran Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.

[img] Text
12 230 0010.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (6MB)

Abstract

Hubungan antara produsen dengan konsumen adalah saling menguntungkan yang dimana kualitas produk menjadi daya tarik dalam melakukan keputusan konsumen membeli. Kualitas produk yang baik dapat membantu konsumen dalam membuat keputusan konsumen membeli, sehingga konsumen dapat tertarik terhadap suatu produk yang diproduksi suatu perusahaan akan mendorong konsumen untuk melakukan pembelian terhadap produk tersebut dengan kualitas dan kuantitas yang ditawarkan. Keputusan pembelian merupakan hal penting bagi suatu perusahaan dikarenakan keputusan pembelian menurut Nugroho J. Setiadi (2008) adalah proses pengintegrasian yang mengkombinasikan pengetahuan untuk mengevaluasi dua atau lebih perilaku alternatif dan memilih salah satu diantaranya. Rumusan masalah penelitian ini adalah apakah kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan konsumen membeli ? Tujuan penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh kualitas produk terhadap keputusan konsumen membeli pada PT. Pertani (Persero) Unit Pemasaran Padangsidimpuan. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori kualitas produk terhadap keputusan konsumen membeli. Dimana kualitas produk memiliki pengaruh terhadap keputusan konsumen membeli yang artinya dengan meningkatnya kualitas produk maka keputusan konsumen membeli juga akan meningkat. Sesuai dengan PT. Pertani (Persero) Unit Pemasaran Padangsidimpuan, jika kualitas produk meningkat maka keputusan konsumen membeli juga akan meningkat, sehingga konsumen PT. Pertani (Persero) unit Pemasaran Padangsidimpuan meningkat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif. Sumber data yang digunakan adalah data primer. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, observasi dan dokumentasi. Alat analisis yang digunakan adalah, Statistik deskriptif, uji validitas dan reliabilitas, uji normalitas, uji liniearitas, analisis regresi sederhana, uji koefisien determinasi (R2), uji hipotesis (uji t). Dengan menggunakan program SPSS Versi 22.0. diperoleh hasil pengukuran regresi dengan persamaan KM=12,363 + 0,519KP dan data R square adalah 0,491 hal ini berarti variabel kualitas produk mampu menerangkan variabel keputusan konsumen membeli pada PT. Pertani (Persero) Unit Pemasaran Padangsidimpuan sebesar 49,1%, sedangkan sisanya sebesar 50,9% dipengaruhi variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini. Uji hipotesis menunjukkan bahwa adanya pengaruh yang signifikan variabel kualitas produk terhadap keputusan konsumen membeli, dimana ttabel (1,674) ≤ thitung (7,151)

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Keywords: Kualitas; Produk; Keputusan; Konsumen; Membeli
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150313 Quality Management
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Darmayanti Simamora
Date Deposited: 12 May 2020 07:32
Last Modified: 12 May 2020 07:32
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/1398

Actions (login required)

View Item View Item