Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisi program keluarga harapan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Sitinjak

Batubara, Nina Saputri (2024) Analisi program keluarga harapan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kelurahan Sitinjak. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2040200214.pdf
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini dilatar belakangi dengan adanya fenomena yang terjadi dikelurahan sitinjak karena kurangnya pengetahuan dari masyarakat terkait informasi Program keluarga harapan. Masyarakat juga kurang memahami adanya pendampingan dalam penanggulangan kemiskinan dari pemerintah. Serta pendataan masyarakat penerima yang kurang valid dimana masyarakat yang seharusnya tidak menerima lagi dalam artian ekonomi sudah membaik tapi masih belum sejahtera. Teori yang digunakan dalam penelitian ini berkaitan dengan Kemiskinan, Program Keluarga harapan dan Kesejahteraan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan data Primer dan Data Sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik Observasi, Wawancara dan Dokumentasi. Teknik pengelolaan data dan keabsahan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Perpanjangan Keikutsertaan, Ketekunan pengamatan dan Triangulasi. Analisi data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Reduksi data, Penyajian data dan Penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini yaitu bahwa penerima program keluarga harapan di kelurahan Sitinjak belum terpenuhinya secara menyeluruh dari indikator dalam upaya mengentaskan kemiskinan bagi Keluarga penerima manfaat, berjalannya program keluarga harapan tidak efektif, sosialisasi program yang tidak memenuhi sesuai dengan yang telah dilaksanakan, serta belum tercapainya tujuan dari program tersebut. Penelitian ini disimpulkan PKH sudah dapat membantu dalam pemenuhan kebutuhan makan, pendidikan anak dan kesehatan, namun tingkat pengentasan kemiskinan di ukur berdasarkan indikator kemiskinan, pemahan program, tepat sasaran, tepat waktu tercapainya tujuan dan perubahan nyata belum terpenuhi.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Prof.Dr.Darwis Harahap,S.H.I.,M.Si.dan Sry Lestari,M.E.I
Keywords: Keluarga harapan; Kesejahteraan masyarakat; Kelurahan Sitinjak
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1607 Social Work > 160703 Social Program Evaluation
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 07 Jul 2025 03:12
Last Modified: 07 Jul 2025 03:12
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/12303

Actions (login required)

View Item View Item