Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Pengaruh PKH terhadap perekonomian masyarkat miskin di Desa Huta Bargot Nauli

Syuhada, Nur (2024) Pengaruh PKH terhadap perekonomian masyarkat miskin di Desa Huta Bargot Nauli. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2040200221.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Kemiskinan merupakan fenomena global yang menjadi problematika di negara-negara berkembang seperti Indonesia. Maka dari itu ada beberapa kebijakan yang di berikan pemerintah untuk solusi dari kemiskinan salah satunya adalah kebijakan bantuan sosial seperti adanya Program Keluarga Harapan (PKH) yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan dan penanggulangan kemiskinan. Desa Huta Bargot Nauli adalah salah satu desa penerima manfaat PKH akan tetapi seringkali fungsinya disalah gunakan, dan membuat masyarakat malas untuk bekerja karna mengandalkan dana PKH, validitas masyarakat yang diragukan yang mengakibatkan ketepatan pemberian dana penerima manfaat diragukan. Menurut teori kesejahteraan (Welfare State) yang menyatakan pemerintah mempunyai kewajiban untuk dapat mensejahterakan masyarakatnya, sejahtera yang dimaksud adalah masyarakatnya mempunyai hidup yang layak baik dari segi ekonomi, sosial, dan politik, yang mana nantinya kebutuhan masyarakat itu sendiri dapat terpenuhi. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dan signifikan Program Keluarga Harapan (PKH) terhadap perekonomian masyarakat miskin. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data primer dan pengumpulan data menggunakan teknik kuesioner. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 63 responden dengan teknik pengambilan sampling jenuh. Analisis penelitian menggunakan statistik yaitu SPSS versi 23. Hasil penelitian secara parsial (uji t) menunjukkan bahwa terdapat pengaruh dan signifikan variabel Program Keluarga Harapan (X) terhadap perekonomian masyarakat miskin (Y). Berdasarkan hasil uji determinasi bahwa  variabel Program Keluarga Harapan (PKH) mampu menjelaskan perekonomian masyarakat miskin dan sisanya  dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dibahas dalam penelitian ini.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: H.Aswadi Lubis,S.E,M.Si dan M.Fauzan,M.E.I
Keywords: PKH; Perekonomian; Masyarkat; Miskin; Desa Huta Bargot Nauli
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140202 Economic Development and Growth
14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Mrs. Zura idah
Date Deposited: 25 Apr 2025 07:18
Last Modified: 25 Apr 2025 07:18
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11947

Actions (login required)

View Item View Item