Khairunnisa, Ade (2024) Determinan keputusan pembelian jilbab dengan religiusitas sebagai variabel moderating. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
![]() |
Text
2040200073.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (6MB) |
Abstract
Penelitian ini didasarkan pada fenomena yang ada dimana keputusan pembelian jilbab dapat dipengaruhi oleh faktor- faktor seperti trend fashion, kualitas produk, dan harga. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh trend fashion, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian. Kemudian religiusitas menjadi pemoderasi antar variabel dengan tujuan memprediksi bahwa variabel tersebut memperkuat pengaruh trend fashion, kualitas produk, dan harga terhadap keputusan pembelian jilbab. Sebanyak 88 mahasiswi prodi Ekonomi Syariah UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan telah terlibat sebagai sampel penelitian dengan teknik pengambilan sampel Simple random sampling. Studi ini termasuk dalam kategori pendekatan kuantitatif dengan SEM (Structural Equation Model) sebagai model analisis, dengan menggunakan software Smart PLS versi 4. Adapun uji-uji yang di pakai dalam penelitian ini yaitu Outher Models yang terdiri dari uji convergent validity loading factor, Avarage varians extracted (AVE), Descriminant validity, dan uji Reliabilitas dan analisis antar variabel Inner Models yang terdiri dari uji Coefficient of determinant (R2), path coefficient, F-Square, indeks goodness of fit (GoF) dan uji hipotesis. Hasil analisis menunjukkan bahwa tidak semua variabel berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian sebagai hipotesis yang diajukan. Variabel trend fashion berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Variabel kualitas produk berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap keputusan pembelian. Dan variabel harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Selain itu variabel trend fashion dimoderasi religiusitas berpengaruh positif dan signifikan. Variabel kualitas produk dimoderasi religiusitas berpengaruh negatif dan signifikan dan variabel harga dimoderasi religiusitas berpengaruh positif dan signifikan. Hasil temuan penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam memperluas pemahaman tentang faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku pembelian jilbab pada konsumen.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Prof. Dr. Darwis Harahap, S.HI., M.Si dan Samsuddin Muhammad, S.E.,M.Si |
Keywords: | Keputusan pembelian; Religiusitas; Trend fashion; Kualitas produk; Harga |
Subjects: | 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations) 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150507 Pricing (incl. Consumer Value Estimation) 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012799 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) not elsewhere classified 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms. Diva Rahmadani Damanik |
Date Deposited: | 24 Apr 2025 02:52 |
Last Modified: | 25 Apr 2025 07:27 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11906 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |