Lenni, Lenni (2024) Tinjauan kompilasi hukum ekonomi syariah terhadap penetapan jumlah margin keuntungan dalam pembiayaan murabahah di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
![]() |
Text
2010200018.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bagaimana Pola Penetapan Margin Keuntungan Dalam Pembiayaan Murabahah di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok. Dan mengetahui Bagaimana Tinjauan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah Terhadap Penetapan Jumlah Margin Keuntungan Dalam Pembiayaan Murabahah Di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok. Metode yang digunakan dalam skripsi ini adalah metode penelitian Kualitatif. Dan jenis penelitian yang digunakan ialah penelitian lapangan (file research). Sumber data primer dalam penelitian ini didapatkan dengan Teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan sumber data sekundernya berupa buku, jurnal ilmiah dan dokumen yang terkait dengan penelitian ini. Hasil dari penelitian ini adalah Pola penetapan margin keuntungan dalam pembiayaan murabahah di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok menggunakan metode Annuitas. Perhitungan Annuitas ini merupakan suatu cara pengembalian pembiayaan dengan melakukan pembayaran angsuran pokok dan margin keuntungan secara tetap. dengan sistem cicilan pokok yang semakin membesar dan cicilan margin yang semakin mengecil. Penetapan margin keuntungan pada pembiayaan murabahah di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok dengan ketentuan margin sebesar 8,25% s/d 10,5% untuk Nasabah PNS, 8,25% s/d 10,5% untuk Nasabah umum dan 9% s/d 10,5% untuk Nasabah dengan agunan deposito. Penetapan margin keuntungan dalam pembiayaan murabahah di Bank Syariah Indonesia Cabang Sipirok berdasarkan Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah diperbolehkan selama praktik murabahah tersebut sesuai dengan pasal 20 ayat (6) Peraturan Mahkamah Agung Nomor 2 Tahun 2008 tentang Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah (KHES). Kemudian Fatwa DSN MUI Nomor 04/DSN-MUI/IV/2000 memperboleh adanya keuntungan yang disepakati Bersama oleh penjual dan pembeli. Terlepas dari boleh adanya keuntungan yang di sepakati Bersama oleh penjual dan pembeli, pihak bank harus terbuka atau transparansi dalam menyebutkan harga asli barang dan berapa besar keuntungan yang di ambil serta menjelaskan seluruh biaya yang bersangkutan dengan pembiayaan.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Habibi, M.Hum dan Adi Syahputra Sirait, M.H.I |
Keywords: | Margin; Murabahah; Bank Syariah |
Subjects: | 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012703 al-Murabahah 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180127 Mu'amalah (Islamic Commercial & Contract Law) > 18012724 Islamic Banking |
Divisions: | Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum > Hukum Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 13 Feb 2025 08:42 |
Last Modified: | 20 Feb 2025 08:15 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11598 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |