Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak di Desa Janjilobi Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas

Dalimunthe, Siti Robayan (2024) Analisis kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak di Desa Janjilobi Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2020100184.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (5MB)

Abstract

Masalah utama penelitian ini adalah kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak. Oleh karena itu, penting untuk diteliti apa saja bentuk-bentuk kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak di Desa Janjilobi Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas serta faktor-faktor penyebabnya. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak di Desa Janjilobi Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas serta faktor-faktor yang menyebabkan kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Instrumen pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data penelitian ini adalah 2 guru mengaji, anak-anak dan 2 orangtua di Desa Janjilobi Kecamatan Barumun Kabupaten Padang Lawas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa bentuk-bentuk kesulitan belajar membaca al-Qur’an ada 4 bentuk, kesulitan dalam penyebutan huruf hijaiyah sesuai dengan makharijul huruf, kesulitan dalam memahami perubahan bentuk huruf hijaiyah ketika bersambung, kesulitan pada pengenalan hukum-hukum tajwid dan kesulitan membaca al-Qur’an sesuai dengan ilmu tajwid. Adapun 2 faktor yang menyebabkan kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal meliputi rendahnya minat anak belajar membaca al-Qur’an, tidak menyukai pembelajaran membaca al-Qur’an dan rendahnya tingkat inteligensi anak. Sedangkan faktor eksternal meliputi faktor keluarga, faktor guru dan faktor lingkungan. Kesimpulan penelitian ini adalah sebagian anak-anak di Desa Janjilobi mengalami beberapa kesulitan dalam belajar membaca al-Qur’an sedangkan faktor yang menyebabkan kesulitan belajar membaca al-Qur’an pada anak yaitu faktor internal dan eksternal.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Zulhammi, M.Ag., M.Pd dan Yunaldi S.Pd.I., M.Pd
Keywords: Faktor penyebab; Kesulitan belajar; Membaca al-Qur’an
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 22 Nov 2024 04:25
Last Modified: 22 Nov 2024 04:25
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11348

Actions (login required)

View Item View Item