Fitri, Fitri (2024) Implementasi pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
2020100205.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Skripsi ini berjudul ”Implementasi Pengelolaan Kelas Efektif dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Padangsidimpuan”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas IX-5, untuk mengetahui bagaimana implementasi pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran pendidikan agama Islam serta mengetahui faktor penghambat dan pendukung pengelolaan kelas secara efektif bagi guru Pendidikan Agama Islam. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif dengan mengeksploitasi data di lapangan dengan metode analisis deskriptif yang bertujuan memberikan gambaran secara utuh tepat tentang implementasi pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Negeri 2 Padangsidimpuan. Sumber data yang dibutuhkan yaitu guru Pendidikan Agama Islam dan siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan observasi dan wawancara. Adapun fokus dalam penelitian ini adalah pengelolaan kelas efektif dan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pengelolaan kelas efektif dalam meningkatkan mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam sudah dilaksanakan secara maksimal oleh guru Pendidikan Agama Islam ditandai dengan kemampuan guru Pendidikan Agama Islam dalam pengaturan kelas dan pengelolaan perilaku siswa serta guru mampu menerapkan langkah-langkah pengelolaan kelas yang efektif seperti perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran dan evaluasi pembelajaran. Mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam di kelas IX-5 sebelum dilakukan pengelolaan kelas hasilnya kurang maksimal dan setelah dilakukan pengelolaan kelas yang efektif hasilnya sudah baik yaitu ditandai dengan hasil nilai rapor siswa rata-rata di atas angka 8.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Abdusima Nasution, M.A dan Dr. Zulhammi, M.Ag., M.Pd |
Keywords: | Pengelolaan kelas efektif; Mutu pembelajaran Pendidikan Agama Islam |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130202 Curriculum and Pedagogy Theory and Development 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130303 Education Assessment and Evaluation |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 19 Nov 2024 02:55 |
Last Modified: | 19 Nov 2024 02:55 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11330 |
Actions (login required)
View Item |