Harahap, Rahma Efrida (2018) Pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli Desa Aek Nauili Kecamatan Hulu Sihapas Kabupaten Padang Lawas Utara. Undergraduate thesis, IAIN Padangsidimpuan.
Text
12 310 0116.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (4MB) |
Abstract
Pondok Pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli adalah lembaga pendidikan Islam yang mempersiapkan anak didik untuk bisa menggali dan memahami isi kandungan Alqur’an dengan hantaran bahasa Arab sebagai ilmu alat. Yaitu dengan belajar melalui kitab gundul atau yang dikenal dengan Kitab Kuning. Guru-guru di pesantren tentunya telah memposisikan dirinya sebagai pengajar dan pendidik santri. Melihat realitas tersebut, penulis tertarik untuk meneliti persoalan dalam proses pembelajaran kitab kuning di Pondok Pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Rumusan masalah dalam penelitian ini Bagaimana pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Apa sajakah kendala dalam pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Apa sajakah solusi untuk mengatasi kendala dalam pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Maka tujuan panalitian ini adalah Untuk mengetahui pembelajaran kitab kuning di pondok pesantern Syahbuddin Mustafa Nauli. Untuk mengetahui kendala serta solusi yang diberikan dalam mengatasi kendala dalam pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Serta manfaat penelitian ini Untuk menambah wawasan dan pengetahuan penulis tentang pembelajaran kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli.Sebagai bahan masukan bagi para guru khususnya untuk meningkatkan kualitas pendidikan di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli dan di lembaga pendidikan lain pada umumnya.Untuk menjadi sumbangan informasi ilmiah bagi pengembangan ilmu pendidikan kitab kuning di pondok pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli. Pembahasan dalam penelitian ini berkaitan dengan bidang ilmu pendidikan agama Islam, sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan dengan teori-teori yang membahas tentang pengajaran kitab kuning. Metodologi penelitian ini adalah metode penelitian kualitatif deskriptif dengan menggunakan instrument pengumpulan data yang terdiri dari dari observasi dan wawanara, pengolahan dan analisis data dilakukan dengan cara kualitatif deskriptif. Hasil penelitian ini dilakukan kepada responden, maka diperoleh hasil bahwa 1)Pembelajaran Kitab Kuning di Pondok Pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli belum sepenuhnya berjalan dengan baik. Hal ini terlihat dari kurangnya kedisiplinan dan keaktifan para santri dan santriwati dalam mengikuti serta mengembangkan pelajaran. 2) Faktor yang menjadi kendala dalam pembelajaran kitab kuning di Pondok Pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli diantaranya: a) kurang kedisiplinan santri,b) tidak tersedianya kitab, c) keterampilan guru dalam mengajar, d) keadaan perpustakaan yang kurang memadai. 3) Solusi yang diberikan guru untuk mengatasi kendala dalam pembelajaran kitab kuning di Pondok Pesantren Syahbuddin Mustafa Nauli diantaranya: a) Mengulang kembali pelajaran yang kurang dipahami santri, b) memberikan tugas individu dan kelompok agar santri dapat belajar bersama di asrama.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Keywords: | Pendidikan agama Islam; kitab kuning |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Users 10 not found. |
Date Deposited: | 01 Apr 2020 10:58 |
Last Modified: | 09 Apr 2020 00:50 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/111 |
Actions (login required)
View Item |