Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian kain tenun gedokan sebagai upaya pengembangan ekonomi kreatif (studi kasus di Desa Pahae Aek Sagala Kecamatan Sipirok)

Siregar, Adek Mariana (2024) Faktor-faktor yang mempengaruhi keputusan pembelian kain tenun gedokan sebagai upaya pengembangan ekonomi kreatif (studi kasus di Desa Pahae Aek Sagala Kecamatan Sipirok). Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
2040200205.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (2MB)

Abstract

Latar belakang dalam masalah penelitian ini adalah Masyarakat atau konsumen di Desa Pahae Aek Sagala Kecamatan Sipirok yang kurang memiliki minat atau keinginan dalam melakukan keputusan pembelian kain tenun Gedokan. Yang dimana perkembangan kain tenun Gedokan ini seharusnya bisa menjadi salah satu penunjang ekonomi kreatif yang maju. Keputusan pembelian masyarakat dipengaruhi oleh beberapa faktor diantaranya harga, tempat, promosi, dan minat. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat apakah faktor harga, tempat, promosi, dan minat berpengaruh secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian kain tenun Gedokan di desa pahae aek sagala kecamatan sipirok sebagai upaya pengembangan ekonomi kreatif. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan sumber data yaitu data primer dan data sekunder, instrumen pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara dan angket, sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 responden dengan menggunakan rumus slovin, teknik analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas,uji linieritas, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, uji hipotesis, dan uji koefisien determinasi (R2), dan untuk aplikasi pendukung dalam penelitian ini menggunakan SPSS 26. Hasil penelitian R Square dalam Penelitian ini sebesar 0,315 atau 31,5% artinya faktor harga, tempat, promosi, dan minat mampu menjelaskan variabel dependen sebesar 31,5% dan sisanya 68,5% dipengaruhi oleh Variabel diluar Penelitian ini. Faktor Harga tidak berpengaruh secara Parsial terhadap Keputusan Pembelian Kain Tenun Gedokan dengan nilai thitung (0,255) < ttabel (1,661), faktor Tempat berpengaruh secara Parsial terhadap Keputusan Pembelian Kain Tenun Gedokan dengan nilai thitung (3,197) > ttabel (1,661), faktor promosi berpengaruh secara parsial terhadap Keputusan Pembelian Kain Tenun Gedokan dengan nilai thitung (2,715) > ttabel (1,661), dan faktor Minat berpengaruh secara Parsial terhadap Keputusan Pembelian Kain Tenun Gedokan dengan nilai thitung (1,429) < ttabel(1,661). Berdasarkan Uji secara Simultan Variabel Harga, Tempat, Promosi dan Minat berpengaruh secara Simultan terhadap Keputusan Pembelian Kain Tenun Gedokan dengan nilai Fhitung (12,371) > Ftabel (2,46).

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: H. Aswadi Lubis, S.E., M.Si dan Sry Lestari, M.E.I
Keywords: Harga; Tempat; Promosi; Minat
Subjects: 15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1503 Business and Management > 150304 Entrepreneurship
15 COMMERCE, MANAGEMENT, TOURISM AND SERVICES > 1505 Marketing > 150503 Marketing Management (incl. Strategy and Customer Relations)
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 04 Oct 2024 03:27
Last Modified: 04 Oct 2024 03:27
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/11045

Actions (login required)

View Item View Item