Ritonga, Rizka Hayatina (2024) Hubungan motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa Kelas VII SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1920100194.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh siswa kelas VII SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan, diketahui ada beberapa siswa yang kurang memiliki motivasi belajar yang kuat dan hal tersebut terbukti masih banyak siswa yang sering dihukum guru karena tidak mengerjakan pekerjaan rumah (PR) yang diberikan oleh guru, dan masih banyak juga siswa yang tidak mau bertanya mengenai materi yang belium dipahami saat pemebelajaran berlangsung. Bapak dan ibu guru meyakini mereka belum memahami materi yang disampaikan saat pembelajaran dan tidak memiliki motivasi ataupun dorongan ingin tahu. Hal berakibat pada nilai siswa dibeberapa mata pelajaran terbukti dengan tugas, nilai ulangan dan laporan hasil belajar yang tidak mencukupi. Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk mengetahui hubungan motivasi belajar dengan prestasi belajar siswa kelas VII SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan. Penelitian ini adalah jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode korelasi yang menggunakan rumus korelasi product moment. Sampelnya adalah siswa kelas VII yang berjumlah 55 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket yang sudah di validitasi. Analisis data menggunakan uji korelasi. Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan hasil dari uji korelasi diperoleh r_( hitung )>r_(tabel ) yaitu 0,623>0,266 artinya H_(o )ditolak H_a diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan yang signifikan antara motivasi belajar dan prestasi belajar siswa kelas VII SMP IT Darul Hasan Padangsidimpuan. 0, 623 termasuk pada kategori korelasi tinggi.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Dr. Erna Ikawati, M.Pd dan Nur Fauziah Siregar, M.Pd |
Keywords: | Motivasi belajar; Prestasi belajar |
Subjects: | 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130106 Secondary Education 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130305 Educational Counselling |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 24 Jul 2024 04:20 |
Last Modified: | 24 Jul 2024 04:20 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10665 |
Actions (login required)
View Item |