Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Analisis kriteria pasangan hidup dalam Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim perspektif pendidikan Islam

Siregar, Edi Sahrial (2023) Analisis kriteria pasangan hidup dalam Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim perspektif pendidikan Islam. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1920100150.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini difokuskan pada Analisis Kriteria Pasangan Hidup Dalam Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim Perspektif Pendidikan Islam. Sebagai umat muslim kita tidak bisa sembarangan untuk memilih pasangan, karena pasangan kita lah yang nantinya akan mendampingi kita hingga akhir usia. Allah telah menjelaskan tata cara memilih pasangan yang boleh dijadikan calon pendamping kita. Rasulullah juga telah memberikan anjuran bagi kita melalui hadist-hadisnya. Dalam penelitian ini peneliti melihat cara mencari pasangan hidup berdasarkan Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim. Adapun rumusan masalah yang tertuang dalam penelitian ini yaitu bagaimana kriteria pasangan hidup dalam hadist riwayat ukhari dan Muslim dan bagaimana memilih pasangan hidup perspektif pendidikan islam. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kepustakaan (Library Research), penelitian kepustakaan bertujuan untuk mengembangkan aspek teoritis dan praktis. Data-data yang terkait dengan penelitian ini dikumpulkan memalui studi pustaka atau telaah, yang berkaitan dengan memilih pasangan berdasarkan hadist riwayat Bukhari dan Muslim dalam perspektif pendidikan islam. Metode pengumpulan data yang dilakukan dengan membaca dan mencatat serta mengolah bahan penelitian yang ada. Hasil penelitian ini adalah Kriteria pasangan hidup berdasarkan Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim terdiri dari empat hal yaitu: hartanya, dengan mempertimbangkan hartanya karena harta sangat penting bagi keberlangsungan hidup rumah tangga yang akan dibina. Keturunannya, Jika seseorang berasal dari keturunan yang baik, maka kemungkinan besar ia akan menurunkan keturunan yang baik pula. Kecantikannya, Apabila ada dua orang perempuan, yang satucantik sedang agamanya tidak baik, dan lainnya kurang cantik tapi agamanya baik, maka didahulukan yang baik agamanya, Jika keduanya sama dalam hal agama, maka yang cantik diutamakan. Agamanya, Alangkah baiknya jika mengutamakan agamanya, karena jika seseorang memilih pasangan yang baik agamanya maka dia akan beruntung dunia dan akhirat. Mencari pasangan hidup perspektif pendidikan Islam sebagian cara dalam mencari pasangan hidup sesuai syariat Islam, yang mana diantaranya adalah: memperbanyak do’a kepada Allah SWT, memohon ampunan/taubat, fokus memperbaiki diri/tawakkal, lebih rajin bersedekah, memperbanyak ibadah sunnah, meningkatkat upaya saling mengenal/taaruf, dan serahkan semua kepada Allah SWT.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Drs. H. Irwan Saleh Dalimunthe, M.A dan Anwar Habibi Siregar, M.A.Hk
Keywords: Analisis; Pasangan hidup; Hadist Riwayat Bukhari dan Muslim
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180128 Islamic Family Law > 18012801 Pernikahan (Secara Umum)
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040302 Al-Hadits, and related science
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 01 Apr 2024 02:11
Last Modified: 01 Apr 2024 02:11
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10373

Actions (login required)

View Item View Item