Dermawan, Agus (2023) Peran orangtua dalam membimbing jiwa beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhan Batu. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.
Text
1630200012.pdf - Accepted Version Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike. Download (2MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh peran orangtua dalam membimbing jiwa beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan, dimana orangtua merupkan pendidik pertama bagi remaja tersebut. Prilaku baik buruknya seorang remaja sangat ditentukan oleh lingkungan seiktarnya baik itu orang tua, teman, guru maupun masyarakat dan juga pendidikan yang ditanamkan sejak kecil dalam kehidupan sehari-harinya. Permasalahan dalam penelitian ini adalah apa saja peran orang tua dalam membimbing jiwa beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhan Batu. Adapun yang menjadi rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apa saja peran orang tua dalam membimbing jiwa beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhan Batu. Serta bagaimana metode dalam membimbing jiwa beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan dan apa saja yang menjadi faktor penghambat dalam membimbing jiwa Beragama remaja di Kampung Jawa Kecamatan Pangkatan Kabupaten Labuhan Batu. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif yng bertujuan untuk menggambarkan keadaan yang sebenarnya dilapangan secara murni dan apa adanya dilapangan. Sumber data primer yaitu orangtua dan sumber data sekunder adalah remaja dan kepala desa Kampung Jawa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran orangtua dalam membimbing jiwa beragamma remaja yang dilakukan oleh orangtua sudah cukup baik namun ada beberapa hal yang menjadi permasalahan antara orangtua dan remaja. Adapun masalah yang dihadapi oleh orangtua dalam membimbing remaja yaitu kesibukan orangtua dalam mencari nafkah sehingga kurangnya waktu luang untuk rremaja dan minimnya pengetahuaan orangtua tentang hal keagamaan. Metode yang dilakukan oleh orang tua dalam membimbing remaja ialah dengan membimbing remaja tentang hal keagamaan adalah dengan menanamkan, mengarahkan dan mengingatkan hal-hal baik tentang keagamaan serta memberikan contoh yang baik kepada remaja tentang kebiasaan yang dilakukan. Kemudian ketika remaja melakukan kesalahn orang tua selalu memberikan beberapa hukuman dengan tujuan agar remaja tidak akan mengulangi kesalahan yang sama.
Item Type: | Thesis (Undergraduate) |
---|---|
Supervisors: | Risdawati Siregar, S.Ag., M.Pd dan Maslina Daulay, M.A |
Keywords: | Orangtua; Membimbing; Jiwa beragama; Remaja |
Subjects: | 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies |
Divisions: | Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Bimbingan Konseling Islam |
Depositing User: | Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja |
Date Deposited: | 15 Feb 2024 07:51 |
Last Modified: | 15 Feb 2024 07:51 |
URI: | http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10184 |
Actions (login required)
View Item |