Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Eksperimentasi strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif ditinjau dari gaya belajar siswa pada mata pelajaran matematika di Kelas V SD Negeri 200507 Pijorkoling Padangsidimpuan

Harahap, Eva Marlina (2023) Eksperimentasi strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif ditinjau dari gaya belajar siswa pada mata pelajaran matematika di Kelas V SD Negeri 200507 Pijorkoling Padangsidimpuan. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1920500004.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Latar belakang masalah penelitian ini adalah rendahnya kemampuan kognitif siswa dalam pembelajaran matematika pada pokok bahasan pembagian pecahan. Hal ini dikarenakan kurangnya pemahaman siswa dalam konsep pembelajaran yang diberikan oleh guru dan proses pembelajaran yang dilakukan masih berpusat kepada guru dan belum mempertimbangkan gaya belajar siswa dan proses pembelajaran yang kurang bervariasi sehingga menjadikan siswa kurang aktif yang menjadikan kemampuan kognitif siswa rendah. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu apakah terdapat pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif siswa jika ditinjau dari gaya belajar visual, auditorial, kinestik dan apakah terdapat pengaruh antara menggunakan strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual dengan mengikuti pembelajaran konvensional terhadap kemampuan kognitif siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif siswa jika ditinjau dari gaya belajar visual, auditorial, kinestik dan untuk mengetahui pengaruh antara menggunakan strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual dengan mengikuti pembelajaran konvensional terhadap kemampuan kognitif siswa Dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan metode eskperimen jenis eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini seluruh kelas V SD Negeri 200507 Pijorkoling Padangsidimpuan sebanyak 44 siswa. Teknik pengambilan sampel yang digunakan cluster sampling. Teknik analisis data yang digunakan uji normalitas dan uji homogenitas, serta untuk pengujian hipotesis menggunakan uji anova dua arah dan regresi linier sederhana. Hasil penelitian ini adalah tidak terdapat pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif ditinjau dari gaya belajar visual dengan F_(hitung )0,86 < F_tabel 5,32, Ha ditolak. Terdapat pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif ditinjau dari gaya belajar auditorial dengan F_(hitung )7,41 > F_tabel 6,61, Ha diterima dan terdapat pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual terhadap kemampuan kognitif ditinjau dari gaya belajar kinestik dengan F_(hitung )13,8 > F_tabel 10,13, Ha diterima. Terdapat pengaruh antara strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual dengan pembelajaran konvensional terhadap kemampuan kognitif siswa dengan F_(hitung ) 8,38 > F_tabel 4,21 yang berarti Ha diterima Ho ditolak.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dr. Almira Amir, S.T., M.Si dan Nur Fauziah Siregar, M.Pd
Keywords: Strategi pembelajaran problem posing berbasis kontekstual; Kemampuan kognitif; Gaya belajar
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130105 Primary Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130208 Mathematics and Numeracy Curriculum and Pedagogy
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 15 Feb 2024 01:42
Last Modified: 15 Feb 2024 01:42
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10175

Actions (login required)

View Item View Item