Electronic Theses of UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Efektivitas bantuan langsung tunai pada masyarakat Desa Huristak Godang Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas

Harahap, Puspariani (2023) Efektivitas bantuan langsung tunai pada masyarakat Desa Huristak Godang Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas. Undergraduate thesis, UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan.

[img] Text
1930300015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial Share Alike.

Download (4MB)

Abstract

Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada Rumah Tangga Miskin bertujuan untuk mempertahankan kesejahteraan masyarakat miskin yang disebabkan oleh kenaikan Bahan Bakar Minyak (BBM), untuk Desa Huristak Godang program Bantuan Langsung Tunai (BLT) disalurkan kepada masyarakat yang dikategorikan miskin, yang terdata dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) maupun yang tidak terdata (exclusion error) yang memenuhi kriteria tidak mendapat bantuan PKH/BPNT, mengalami kehilangan mata pencaharian (tidak memiliki cadangan ekonomi yang cukup untuk bertahan hidup selama tiga bulan kedepan), mempunyai anggota kelurga yang rentan sakit menahun/kronis. Menurut ketentuannya adalah Rp. 300.000, per KK (Kepala Keluarga) setiap bulannya dan diterima tiap tiga bulan sekali. Adapun yang menjadi rumusan masalah pada penelitian ini adalah Bagaimana Efektivitas Bantuan Langsung Tunai Pada Masyarakat Desa Huristak Godang Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas. Sementara itu dalam mendapatkan data dilapangan peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif yang bertujuan untuk mendeskripsikan fenomena di lapangan mengenai Efektivitas Bantuan Langsung Tunai Pada Masyarakat Desa Huristak Godang Kecamatan Huristak Kabupaten Padang Lawas dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian Efektivitas Bantuan Langsung Tunai Pada Masyarakat Desa Huristak Godang Kecamatan Huristak masih belum efektif. Pelaksanaan penyaluran bantuan tidak sesuai dengan ketentuannya, karena masih banyak pro dan kontra yang terjadi di kalangan masyarakat, karena masih ada sebagian warga yang tidak menerima Bantuan Langsung Tunai. Pengaruh dari bantuan ini sangat besar sekali manfaatnya bagi masyarakat miskin. Peran BlT untuk mengurangi kemiskinan relatif kecil karena jumlah yang diberikan terbilang sedikit dan bersifat sementara.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Supervisors: Dra. Replita, M.Si dan Esli Zuraidah Siregar, M.Sos
Keywords: Efektivitas; Bantuan langsung tunai; Kemiskinan
Subjects: 14 ECONOMICS > 1402 Applied Economics > 140219 Welfare Economics
16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1607 Social Work > 160703 Social Program Evaluation
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Pengembangan Masyarakat Islam
Depositing User: Ms Fatimah Adzahro Ramadani Gaja
Date Deposited: 08 Jan 2024 07:48
Last Modified: 08 Jan 2024 07:48
URI: http://etd.uinsyahada.ac.id/id/eprint/10066

Actions (login required)

View Item View Item